Mencicip Kelembutan Pancake Ala Jepang di Moist Bandung

Castella Cake, Jiggly Cake, dan Japanese Sponge Cake adalah variasi nama dari kue bertekstur lembut yang belakangan ini menjadi trend buruan banyak orang. Buat pecinta kue sejenis, ada lagi nih yang mirip versi pancake-nya yang bisa ditemukan di Moist Bandung!


Moist merupakan sebuah kafe mungil di area pemukiman rumah Jalan Nanas, berseberangan dengan gerobak Kuotie Mas Iman yang sedang viral. Menu utama yang ditawarkan Moist adalah Soft Japanese Pancake produksi rumahan. Selain pancake biasa, Moist juga menyediakan pancake dengan berbagai rasa isian, seperti keju, coklat, blueberry dan strawberry. 


Walaupun dalam praktiknya, beda nama kue beda juga teknik pembuatannya yang menghasilkan tekstur yang berbeda pula. Moist sendiri menjual pancake dengan dasar adonan Japanese Sponge Cake yang bikin teksturnya lebih ringan seperti awan dan rasa telurnya lebih menonjol dari sponge cake pada umumnya. 


Pancake dari Moist bisa dinikmati sebagai camilan perorangan karena porsinya yang tidak begitu besar. Pancake dan menu lainnya dari Moist juga bisa dipesan melalui aplikasi online. Bedanya, kalau makan di tempat pancake-nya bisa minta dihangatkan dan rasanya jadi lebih fluffy.


Bikin Segar Mata dan Terasa Rindang


Sekilas tidak tampak seperti ada kafe, ternyata halaman rumah di No. 10 ini diubah menjadi kafe semi outdoor. Nuansa abu-abu dan krem dipadukan dengan aksen hijau menyelimuti area kafe, yang mana dari luar tampak menyatu dengan pepohonan rindang di jalan pemukiman. Walaupun secara ukuran tidak begitu besar, Moist bisa menampung enam meja kecil yang cukup nyaman, lengkap dengan toiletnya. 


Area kafe Moist dibalut dengan desain eksterior yang minimalis yang penuh dengan tanaman hias di setiap sudutnya. Display jajaran pancake-nya yang menarik dilatarbelakangi oleh dapur yang minimalis juga. Seperti kedai-kedai yang menjual kudapan di Jepang!


Menu Lain yang Wajib Dicoba


Selain pancake, Moist juga menyediakan ragam makanan yang nggak kalah menarik untuk dicoba. Ada pilihan makanan ringan seperti platter dan kentang goreng, atau makanan berat seperti nasi. Moist juga menyediakan menu sarapan seperti salad saus sesame mayo dan omelet, serta minuman seperti teh dan kopi. Harga yang ditawarkan pun relatif terjangkau dengan porsi dan rasa makanan yang memuaskan.


Rekomendasi menu pertama adalah Moist Katsu, yakni sandwich dari pancake isi katsu ayam yang disajikan dengan kentang goreng dan salad yang dibanderol seharga Rp. 25,000. Porsinya OK buat ganjal perut, teksturnya juga unik dari kombinasi lembutnya pancake dengan garingnya katsu. Bisa jadi pilihan menu savoury buat yang nggak suka makanan manis. 


Kedua, ada Chicken Nanban yang berisi nasi, katsu ayam, saus tartar, telur dadar, salad dan keripik kentang. Menu ini dibanderol seharga Rp. 35,000 saja. Porsinya cukup besar dan rasa saus tartarnya juga lezat, pokoknya enak dan mengenyangkan!


Kelembutan pancake ala Jepang dari Moist memang punya daya tarik tersendiri. Belum lagi rasa makanan dan minuman lainnya yang nggak kaleng-kaleng, suasana cafe yang nyaman, ditambah dengan pelayanan yang serba ramah, jadi paket lengkap dari Moist. Cocok untuk menyandang nama akun IG @moistandfriends, karena memang pas buat nongkrong bersama teman ataupun keluarga!


Sedikit nulis, sedikit lupa. Banyak nulis, jadi gak banyak lupa. Soalnya, tulis menulis bukan sekedar hobi, tapi jadi bagian hidup aku juga. Makanya selalu semangat buat abadikan semua momen, baik tertulis maupun terekam aja!




Dapatkan update artikel Uncov