Emperano Pizza, Pelopor Pizza Warung Tenda di Bandung

Umumnya, sajian ala barat seperti pizza dijual di kafe, coffee shop, ataupun restoran. Ada banyak restoran pizza siap saji yang digandrungi masyarakat Indonesia seperti, Pizza Hut, Domino's, dan Papa Johns. Banyak juga brand-brand lokal yang ramai digandrungi kawula muda Indonesia  seperti Pizza Place, Sliced Pizza, dan Pizza Krust yang turut menjual suasana dan citarasa pizza ala Italia ataupun New York.


Nah, sekarang ini di Bandung ada pizza khas Italia yang jualannya di warung tenda. Yang bikin uniknya lagi, pizza yang dijual di sini dibakar di dalam tungku. Langsung aja spill di sini, namanya Emperano Pizza!


Pizza Khas Italia yang Merakyat


Lokasinya ada di daerah Gatot Subroto, tepatnya di jajaran Cikuray Street Food. Walau jualannya di warung tendaan, tempatnya nyaman, bersih, dan suasananya juga bernuansa Eropa. Ini dilihat dari penggunaan taplak meja kotak-kotak berwarna merah putih. Motif tersebut merupakan salah satu motif khas Italia. Jadi, Emperano Pizza tidak hanya menyediakan pizza yang otentik, tapi juga memberikan suasana makan pizza Italia di warung kaki lima yang mirip kayak di restoran pizza.

 


Area duduknya juga cukup banyak, kurang lebih ada 10 meja dan bangku yang siap diduduki para pengunjung. Mejanya berbentuk persegi panjang yang cocok untuk diisi oleh 2-4 orang. Bangkunya pakai kursi plastik bermotif rotan dengan warna merah yang sering dipakai di warung bakso kaki lima. Untuk ukuran warung tenda, tempat dan suasana di Emperano Pizza sangat proper. 


Service-nya juga patut diacungi jempol. Saat masuk ke dalam, kita akan disambut hangat oleh stafnya. "Silakan kak? Mau pesan apa?" Buat yang belum tau menunya, tenang saja, nanti akan diarahkan oleh stafnya sesuai selera masing-masing. Setelah pesan dan pizza-nya dihidangkan di meja, stafnya juga bilang "Kalau pizza-nya mau dipanasin kembali, tinggal panggil kami". Menarik! Makan pizza di warung tenda tapi rasa servicenya bintang 5.   


Harumnya Pizza yang Dibakar di Dalam Tungku


Emperano Pizza menyajikan pizza dengan keunikannya sendiri. Para pengunjung bisa melihat langsung pembuatan pizza yang dimasak dalam tungku di atas motor roda tiga dengan bahan bakar kayu bakar. Mereka ternyata tak semata-mata menggunakan bahan bakar kayu bakar, hal itu dilakukan agar aroma pizza-nya jadi lebih harum.

 


 

Ada banyak aneka ragam menu yang disajikan di Emperano Pizza, seperti Margherita, Beef Pepperoni, Four Cheese, Kumahakarep, dan masih banyak lagi. Atas rekomendasi stafnya, akhirnya kami mencoba tiga menu, yaitu Meat Mania, Four Cheese, dan Portobello Mush. Mari simak ulasannya!


Meat Mania (Rp48.000)

Kalau dilihat dari harganya, menu ini merupakan varian pizza termahal dari Emperano Pizza. Wajar harganya lebih mahal dari yang lain karena topping-nya berlimpah. Pizza ini merupakan perpaduan dari saus tomat homemade, mozarella, daging asap, sosis, paprika, oregano, dan keju parmesan. Ini merupakan menu pizza favorit pelanggan karena rasanya gurih, asam, segar, dan sedikit manis khas pizza.


Four Cheese (Rp45.000)

Buat yang suka keju atau rasa pizza yang gak macem-macem bisa pilih pizza varian ini. Isinya terdiri dari saus tomat homemade, mozarella, dan keju parmesan. Rasa asin dan gurih khas kejunya berasa banget di lidah. Dalam satu gigitan, kami bisa merasakan tekstur pizza tipis kering yang renyah. Kombinasi antara saus tomat homemade, mozarella, dan keju parmesan memang merupakan sebuah perpaduan rasa yang sempurna.


Portobello Mush (Rp42.000)

Pizza varian ini didominasi oleh potongan-potongan jamur yang ditaruh di atas adonan pizza bersama dengan saus tomat homemade, mozzarella, keju parmesan, serta oregano. Pizza dengan topping jamur ini merupakan salah satu best selling-nya Emperani Pizza. Tak heran, pas satu potong pizza masuk ke mulut, rasa gurih jamurnya yang sudah menyatu dengan rasa mozarella semakin terasa enak di lidah.


Sudah kenyang, langsung bayar! Untuk ukuran pizza yang satu porsinya dipotong 6 slice, ini termasuk affordable. Satu porsi pizza dibanderol dengan harga mulai dari Rp35.000-an saja! Makan di Emperano Pizza merupakan definisi makan mewah tapi dengan harga terjangkau. Menarik, ya?


Daripada penasaran, Emperano Pizza buka setiap hari mulai dari pukul 4 sore hingga 10 malam. Khusus hari jumat dan sabtu, buka dari pukul 4 sore hingga 11 malam. Buat yang butuh ide kuliner malam di Bandung saat weekend, bisa mampir ke Emperano Pizza! Dijamin kenyang dan ketagihan. Info selengkapnya ada di IG-nya @emperanopizza.
 

Emperano Pizza Cikuray

Cibangkong, Jl. Cikuray, Kota Bandung, Jawa Barat 40263

Sunday - Thursday | 4 PM - 10 PM

Friday - Saturday | 4 PM - 11 PM

0812-2000-9456


Si gemar berolahraga, tapi hobinya kulineran dan jalan-jalan.




Dapatkan update artikel Uncov