Buka bulan Mei 2022 lalu, AOM Dining Club ramai dikunjungi setiap harinya. Restoran Bandung dengan konsep dining club ini menyajikan suasana romansa nostalgia dengan interior bergaya Eropa membuat suasana malam menjadi nyaman dan hangat. AOM Dining Club terletak di Jl. Pasir Kaliki No.176, berada di lantai 4 gedung yang sama dengan salah satu restoran kondang di Bandung.
AOM Dining Club menyajikan sensasi kunjungan yang berbeda.Terbagi dalam tiga area, yakni area makan dan bar di bawah lengkungan bata, area VIP dekat panggung, dan area rooftop yang terletak di atas dapur yang menyajikan indahnya city light kota Bandung. Setiap area di restoran ini dirancang sedemikian rupa dengan permainan cahaya lampu yang membuat restoran terasa lebih intimate.
Pemilihan hiasan vintage seperti radio tua, gramofon, postcard, televisi serta buku buku membuat restoran ini menjadi lebih nostalgic. Apalagi perapian yang ada di tengah restoran, menjadi cherry on top dari keseluruhan tempat.
Enak Dipandang, Enak Juga Didengar
Selangkah dari lift menuju pintu masuk, pengunjung sudah disuguhi dengan barisan wine yang tersusun rapi di etalase dinding, dengan cermin satu arah yang terpasang di etalase wine membuat seperti ilusi tak terbatas, seakan menyambut pengunjung untuk masuk ke area yang tidak bisa diduga. Memasuki area makan, suguhan batu bata yang membalut sudut-sudut tembok menjadi salah satu focal point-nya. Kami mendapati duduk di area dekat bar, yang menyuguhkan pemandangan restoran secara keseluruhan.
Suasana nostalgia yang nyaman dan hangat semakin terasa dengan alunan musik jazz yang diadakan live setiap harinya. Makin lengkap didukung dengan suara gemericik air dari air mancurnya. Pas gue berkunjung bareng tim Uncov, kami juga bertemu dengan beberapa anggota MapOnUs yang sedang mengisi sesi live music-nya!
Menu AOM Dining Club
Gak hanya ambience visual dan audio yang juara, AOM Dining Club juga menyajikan menu makanan yang beragam mulai dari appetizers, main course, hingga dessert. Makanan di sini bertemakan Thai and Asian modern cuisines, dan kalian bakal menemukan menu yang unik, fusion, dan jarang ditemukan di tempat lain.
Tidak perlu terintimidasi dengan label “timeless classic cocktails, top notch wines and world class whiskey,” karena pilihan minuman di sini pun cukup beragam mulai dari alkohol hingga non-alkohol. Gue mencoba semua mocktailnya:
Jing Jing - campuran dari peach dan strawberry dengan sparkly ginger ale dan sentuhan lemon - Rp 49.000
AOM Greens - Campuran dari kiwi, leci, dan jeruk - Rp 49.000
A Thai Odyssey - Campuran dari nanas yang dihaluskan ditambah karamel, daun mint, dan lime - Rp 45.000
Sunset - Jeruk segar dicampur dengan passion fruit dengan sentuhan lemongrass dan lime zest - Rp 45.000
Dari keempat mocktail diatas favorit saya yaitu a Thai Odyssey dimana rasa nanasnya yang manis diperkuat dengan daun mint dan hint dari caramel membuat minuman ini terasa segar. Selain segar, tampilan dari mocktailnya pun sangat artistik dari pemilihan.
Tempat Dinner yang Romantis
Selain cocok untuk berkumpul bersama teman ataupun kerabat, AOM Dining Club juga sangat nyaman untuk fine dining romantis bersama pasangan. Dengan semua yang ditawarkan, makan malam di sini akan terasa sangat intimate deh! Setuju banget kalau AOM Dining Club jadi rekomendasi restoran fine dining di Bandung.
Nah, bicara soal harga di sini memang harus merogoh kocek yang cukup dalam. Namun tak perlu khawatir, experience yang disuguhkan sangat sebanding dengan apa yang harus kita bayar. Buka dari jam 5 sore hingga tengah malam, kalian harus minimal reservasi tempat dari H-1 ya!